Home » » 3 Alasan Mengapa Attitude itu Penting

3 Alasan Mengapa Attitude itu Penting

3 Alasan Mengapa Attitude itu Penting - Sebagian besar orang berpikir bahwa penentu kesuksesan seseorang adalah kemampuan teknis yang dimiliki atau hard skill. Pemikiran ini bukanlah suatu hal yang salah, karena kemampuan teknis akan membantu Anda untuk lebih fokus dalam menggapai kesuksesan. Misalkan, Jennifer Lawrence dikenal sebagai aktris papan atas dengan kemampuan aktingnya yang cemerlang.

Andaikan Jennifer Lawrence tidak memiliki kemampuan akting, saya sendiri pun tidak akan mengenalinya sebagai salah satu aktris holliwood yang layak dipertimbangkan. Demikian dengan Anda, jika Anda tidak memiliki kemampuan teknis, maka orang lain tidak akan menganggap diri Anda sebagai seorang profesional dan bahkan mungkin tidak menganggap Anda sebagai seseorang yang layak dipertimbangkan.

3 Alasan Mengapa Attitude itu Penting


Namun seringkali kita terlupa bahwa ada faktor penentu kesuksesan lainnya yaitu Attitude atau tingkah laku. Misalkan, Widyawati dan Sophan Sophiaan adalah pasangan yang kisah cintanya layak dijadikan Relationship Goal bagi kawula muda saat ini, selain kemampuan akting mereka yang memukau. Bayangkan jika satu di antara mereka selingkuh, memukau seperti apapun kemampuan akting mereka, dalam hati Anda akan tetap merasa kesal dan nama mereka mungkin akan lenyap terhapus masa.

Dari dua contoh di atas dapat ditarik suatu kesimpulan bahwa kemampuan teknis yang mumpuni tidak akan membawa Anda pada kesuksesan jika tidak disertai dengan Attitude yang baik. Mengapa ?

1. Attitude Anda adalah Cerminan Pikiran Anda


3 Alasan Mengapa Attitude itu Penting

Hal ini sering kita alami, Anda merasa sebal dengan seseorang hingga pikiran Anda dipenuhi dengan berbagai hal negative tentang orang tersebut. Meskipun ia pernah melakukan suatu hal yang baik, rasa sebal Anda akan tetap menegaskan bahwa ia adalah orang yang menyebalkan hingga tanpa disadari Anda juga berperilaku menyebalkan kepada orang tersebut.

Inilah mengapa tingkah laku Anda mencerminkan apa yang Anda pikirkan. Bagaimana gerak gerik seseorang dapat mencerminkan sesuatu, baik rasa nyaman, rasa gelisah, rasa marah dan sebagainya tanpa harus diungkapkan.

Jika pikiran Anda selalu diliputi oleh pikiran negative, maka attitude Anda juga akan berpengaruh yang akan mempengaruhi cara pandang orang lain kepada Anda. Misalkan, mana yang lebih Anda sukai : seorang staff dengan kinerja biasa saja namun memiliki attitude baik atau seorang staff yang pintar namun memiliki attitude yang buruk. Saya rasa Anda akan lebih suka bekerja sama dengan seorang yang memiliki attitude baik. Dan meski dengan kinerja yang biasa, Anda akan dengan senang hati mengembangkan orang tersebut dan memberinya peluang untuk lebih maju.

2. Service is Everything

3 Alasan Mengapa Attitude itu Penting

Seringkali kita berpikir bahwa service hanya diberikan oleh orang yang berhadapan secara langsung dengan pelanggan (front office). Jika Anda adalah seseorang yang tidak berhadapan langsung dengan customer (back office), kata service pun masih dapat melekat pada kewajiban Anda ?

Loh, saya kan tidak punya pelanggan.

Jika pelanggan front office adalah pembeli, maka pelanggan dari back office adalah karyawan atau divisi lain yang berhubungan. Jiwa service atau melayani adalah suatu hal yang mutlak harus dimiliki oleh seseorang yang tergabung dalam suatu komunitas atau organisasi. Jiwa melayani ini akan merekatkan ikatan “satu” antara satu anggota dengan anggota lain dan hal ini tidak dapat dimiliki jika Anda tidak memiliki attitude yang baik.

Misalkan, Alex adalah seorang staff Procurement di suatu perusahaan berkembang. Pada suatu hari, ia menerima permintaan dari divisi Sales berupa jasa penginapan di wilayah Bandung selama 2 (dua) hari dimulai dari esok hari untuk keperluan tender. Secara SLA, hal ini tidak dapat dipenuhi karena permintaan barang / jasa wajib diajukan 3 (tiga) hari sebelumnya. Setelah digali, Alex mengetahui bahwa permintaan diajukan mendadak karena tim Sales baru mendapatkan kepastian karyawan yang ikut dalam tender di hari tersebut. Maka dengan sedikit ngebut, Alex mencarikan penginapan terdekat di lokasi dan juga mengurus pembayaran. Meski Alex harus mengeluarkan effort lebih, namun hal tersebut terlunasi saat divisi Sales menjalankan perjalanan dinas tersebut dengan nyaman.

Secara prosedur, Alex berhak menolak permintaan dari divisi Sales. Namun apakah itu yang disebut organisasi ? Andaikan Alex menolak permintaan tersebut, divisi Sales pasti akan menggerutu, tidak puas dan juga kebingungan mencari penginapan. Untuk selanjutnya, kerja sama antara Alex dan tim Sales pun akan menjadi renggang. Namun dengan Alex memenuhi permintaan divisi Sales, divisi Sales menjadi lebih mudah untuk melakukan perjalanan dinas. Kerja sama antara Alex dan divisi Sales pun menjadi lebih erat dimana divisi Sales pun akan dengan senang hati memberikan pertolongan pada Alex di suatu waktu.

Terkadang, untuk melakukan suatu service diperlukan suatu hati yang lapang dimana Anda harus mengenyampingkan ego Anda. Entah dalam berorganisasi maupun bersosialisasi, service adalah suatu hal yang penting. Ketika Anda melayani seseorang dengan ketulusan Anda, maka Anda telah membeli suatu tiket yang kelak akan menolong Anda saat membutuhkan pertolongan. 

3. Attitude Positive Membawa Rezeki Berlimpah

3 Alasan Mengapa Attitude itu Penting


Merujuk pada kasus Alex, dengan attitude dan pikirannya yang positive maka ia akan dengan mudah bergaul dengan orang lain. Orang lain akan mengenalnya sebagai seorang teman yang dapat diajak bekerja sama. Bayangkan jika saat itu Alex bersikukuh menolak permintaan divisi Sales, maka divisi Sales hanya akan mengingat Alex sebagai seorang karyawan di PT XYZ bukan sebagai teman.

Teman inilah yang saya maksud sebagai rezeki berlimpah. Teman atau relasi akan mempermudah kita dalam menjalani kehidupan. Misalkan, jika Anda membutuhkan pekerjaan dengan banyaknya teman Anda dapat meminta informasi lowongan kerja dari mereka. Atau contoh lain, jika Anda sedang mengalami kendala dalam karier Anda, maka Anda dapat meminta saran dari teman Anda.

Meski terlalu bergantung adalah hal yang buruk, namun jika Anda memiliki attitude negative maka dikemudian hari Anda hanya akan bergantung pada diri Anda yang berarti Anda tidak memiliki seorang teman yang cukup dipercaya untuk diajak berbagi.

Itulah mengapa attitude menjadi sangat penting bagi kesuksesan Anda. Jika kemampuan teknis dapat Anda pelajari di bangku kuliah, maka attitude tidak dapat Anda pelajari di bangku pendidikan. Attitude adalah suatu ilmu yang mengolah hati dan pikiran dimana Andalah gurunya. Itulah mengapa saat ini lebih sulit mencari pribadi yang memiliki attitude baik dibanding pribadi yang pintar.

Jika Anda ingin mencapai kesuksesan, maka asahlah kemampuan teknis Anda dan asalah attitude Anda. Ingat, Anda sendiri pun tidak mau bekerja sama dengan orang dengan attitude buruk.

Sukses bukan hanya ketika Anda berhasil meraih apa yang Anda inginkan. Sukses adalah ketika orang lain menikmati dampak positive kesuksesan Anda dan memberikan pengakuan. Lalu, jika bukan tanpa orang lain bagaimana menjadi sukses ?

Demikian pembahasan tentang 3 Alasan Mengapa Attitude itu Penting. Semoga bermanfaat.

0 komentar:

Post a Comment